L Lawliet - Death Note

Sabtu, 11 Mei 2013

III.KOMPRES PANAS DAN DINGIN


       III.            KOMPRES PANAS DAN DINGIN

A. Menyiapkan dan Memberi Kompres Hangat
Tujuan :
1.      Memperlancar sirkulasi darah
2.      Mengurangi / menghilangi rasa sakit
3.      Memperlancar pengeluaran cairan / exudat
4.      Merangsang peristaltic
5.      Member ketenangan dan kesenangan klien

Dilakukan pada :
1.      Pada radang persendian
2.      Pada kekejangan otot (spasmus)
3.      Bila perut kembung
4.      Bila ada bengkak akibat suntikan
5.      Bila klien kedingina misaknya : akibat narkoses, iklim atau ketenangan jiwa
6.      Pada bagian yang abses
7.      bila ada pembengkakan (hematoma)

Persiapan alat disesusaikan berdasarkan

1.      Kompres Hangat Basah
Seperangkat alat-alat streil berisi :
Ø  2 pinset
Ø  Kassa secukupnya
Ø  Mangkok berisi cairan hangat
Alat-alat on steril :
Ø  Pembalut / kain segitiga (mitella)
Ø  Gunting pembalut
Ø  Kain karet kecil
Ø  Bengkok
Ø  Kapas
Ø  Plester

2.      Kompres Hangat Kering
Ø  Air panas
Ø  Buli-buli air panas
Ø  Bantal listrik (electric pad)

Persiapan klien:
 Klien diberitahukan dan disiapkan dengan sikap yang menyenangkan dan memudahkan pekerjaan

Pelaksanaan :
Ø  Alat alat di dekatkan kepada klien
Ø  Plester dan balutan di buka
Ø  Bersihkan daerah luka dengan kapas sublimat, lakukan ke satu arah saja lalu kapasnya di buang, di lakukan sampai bersih.
Ø  Pinset yang kotor dimasukan kedalam bengkok yang tersedia.
Ø  Dengan pinset yang steril, ambil kasa steril yang telah dibasahi dengan cairan obatkemudian dip eras dengan 2 pinset, bentangkandan letakan secukupnya di atas luka lalu ditutup dengan kasa kering, kemudian di balut dengan plester.

B.  Memberi dan Mengisi kirbat Es

Pengertian :
Memberi kompres dingin kepada klien yang memerlukan dengan menggunakan kirbat es yang telah di isi dengan potongan-potongan es

Tujuan :
Ø  Untuk membantu menurunkan suhu panas
Ø  Untuk mengurangi rasa sakit / nyeri
Ø  Untuk memebnatu mengurangi pendarahan
Ø  Untuk membatasi peradangan

Dilakukan :
Ø  Pada klien yang suhunya tinggi
Ø  Pada kien yang kesakitanmisalnya infiltrate appendikuller, sakit kepala yang berat.

Cara pemberian kirbat Es terdiri dari :
1.      Kirbat Es Biasa
Persiapan alat :
Ø  Kirbat Es dan sarungnya
Ø  Perlak kecil dan alasnya
Ø  Mangkok berisinpotongan es secukupnya
Ø  Garam 1 sendok kecil ( supaya es tahan lama )
Ø  Sbelum dimasukan potonga Es, potongan Es dimasukan ke dalam air untuk menghilangkan ujung-ujungnya yang runcing.
Ø  Masukan potongan-potongan es ke dalam kirbat es  2/3 bagian
Ø  Udara di keluarkan kirbat es kemudian ditutup
Ø  Diperiksa apakah tidak bocor
Ø  Kirbat es diberi sarung/kain

Persiapan klien :  klien diberitahukan.

Pelaksanaan :
Ø  Alat-alat di bawa ke dekat klien
Ø  Perlak dan alasnya dipasang
Ø  Kirbat es di pasang pada bagian tubuh yang memerlukan

Perhatian :
Ø  Memasang kirbat es jangan sampai terbalik ( mulut tetap diatas )
Ø  Cincin karet pada penutup harus selalu ada
Ø  Bila penderita tampak sianosis atau kedinginan harus segera diangkat
Ø  Bila Es sudah mencair, harus segera diganti, bila masih diperlukan
Ø  Perhatikan Kulit klien apakah ada iritasi ( kemerahan )
Ø  Pada penggunaan untuk penurunan suhu, suhu penderita harus dikontrol
Ø  Bila tidak ada kirbat es dapat digunakan kantong plastic.

2.      Kirbat Es leher ( Uskraag )

Pengertian : memasang kirbat es pada leher

Tujuan : mengurangi pendarahan, rasa sakit dll

Dilakukan : pada klien pasca bedah atau tonsil (tonsillectomy), dll

Cara Kerja :
Persiapan alat :
Ø  Kirbat Es diisi dengan potongn-potongan es  2/3 bagian, lalu sarungnya dipasang.
Ø  Perlak dan alasnya

Persiapan klien : klien di beritahukan.

Pelaksanaan :
Ø  Perlak dan alasnya di pasang di bawah leher dan bahu.
Ø  Kirbat es leher di pasang dan di ikat pada leher

Perhatian :
Ø  Klien diperiksa tiap jamdan di perhatiakn apakah ada kelainan pada kulit atau cyanotic pucat.
Ø  Kirbat es jangan bocor.
Ø  Memasang kirbat es leher tutupnya harus di sebelah luar.

3.      Kirbat Es Gantung
Memasang kirbat es secara tidak langsungdiatas tubuh klien yang memerlukan

Tujuan : mengurangi pendarahan, rasa nyeri dan mengurangi pergerakan

Dilakukan : pada klien dengan pendarahan usus, sakit kepala yang berat.

Persiapan alat :
Ø  Kirbat Es yang sudah di isi dengan sarungnya.
Ø  Lengkungan/busur selimut
Ø  Tali kirbat Es khusus/kain/handuk untuk menggantungkan kirbat Es
Ø  Peniti secukupnya

Persiapan Klien : klien di beritahukan bila keadaan memungkinkan

Pelaksanaan :
Ø   Lengkungan atau busur selimut di pasang
Ø  Kain dan handuk di pasang pada busur agak kendor, sehingga bagian tengah melengkung kedalam dan hamper menyentuh perut / kepala klien.
Ø  Pada ujung-ujung handuk di beri peniti.
Ø  Kirbat Es di letakan di atas handuk / kain tersebut, tepet di atas bagian yang sakit
Ø  Klien diselimuti

Perhatian :
Ø  Kirbat es jangan menekan tubuh klien
Ø  Bila Es sudah mencair, sgera dig anti, kalau masih diperlukan.
Ø  Jika tidak ada busur selimut / tali kirbat es khusus, dapat dipergunakan standar infuse untuk menggantungkan atau dapat di pakai tali-tali yang di ikat pada sandaran tempat tidur bagian kaki dan bagian kepala.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Sumber : http://sonz-share.blogspot.com/2013/03/cara-memasang-musik-di-blog.html#ixzz2T0BxCDtZ